Dalam dunia grafik komputer, gambar dapat disimpan dalam berbagai format.Tentunya format-format yang ada memiliki beberapa kekurangan dan kelebihan.Namun dalam kesempatan ini, saya tidak akan membahas semua format yang ada (repot :P) melainkan hanya salah satu format penyimpanan yaitu JPEG.JPEG termasuk dalam grafik bitmap.
JPEG adalah kepanjangan dari Joint Photographic Experts Group ,merupakan format penyimpanan gambar yang paling banyak digunakan sampai saat ini.JPEG mendukung untuk 24-bit color depth atau sama dengan 16,7 juta warna (16.777.216 warna).Format JPEG memiliki ekstensi .jpeg atau .jpg dan format ini juga bersifat umum,artinya format JPEG dapat dibuka oleh semua software pengolah gambar pada umumnya bahkan dalam windows pun dapat membuka file JPEG tanpa menginstal sofware lainnya.
JPEG mempunyai beberapa kebihan dan kekurangan.Kelebihannya itu yah...ukurannya yang kecil(semua sudah tahu kan?????), banyak dipakai oleh website.Kekurangannya yaitu jika menggunakan format JPEG maka akan terjadi lossy compression . Lalu (ayamku???..) apa itu lossy compression?. Losssy compression adalah kehilangan beberapa data yang hilang akibat membuka,mengedit atau menyimpan gambar yang menyebabkan penurunan kualitas gambar.
Dalam JPEG terdapat 3 model kompresi yaitu:
- Sequential : kompresi dilakukan secara top-down(atas ke bawah), left-right(kiri ke kanan) menggunakan proses single-scan dan algoritma huffman encoding 8 bit secara sekuensial
- Progressive : kompresi dilakukan dengan multiple-scan secara progresif.Pertama gambar kabur lalu lama kelamaan menjadi jelas dan kita dapat mengira gambar kita lihat.
- Hierarchial : super-progressive mode, dimana image akan dipecah-pecah menjadi sub-image yang disebut frame. Frame pertama akan membentuk image dalam resolusi rendah hingga beransur-angsur ke resolusi tinggi.
Perbandingan JPEG dengan BMP
bagaimana dengan format yang lain??nah..saya akan membahas sedikit perbedaan tentang JPEG dan BMP.Adapun perbedaannya adalah:
- BMP tidak mengalami lossy compression
- Ukuran file JPEG lebih kecil dibandingkan dengan BMP
- JPEG lebih cocok digunakan dalam website dibandingkan dengan BMP,karena BMP harus dikonversi terlebih dahulu
Jadi,pilih JPEG atau...........???????
Tidak ada komentar:
Posting Komentar